SERTIJAB DAN PELANTIKAN ANGGOTA DPM –KM 2015

  • PDF

 

SERTIJAB DAN PELANTIKAN ANGGOTA DPM –KM 2015

IMG 9380UTM–Hobairi terpilih menjadi ketua Umum Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) pada pemilihan ketua hari kamis (07/05) dari fakultas hukum Universitas Trunojoyo Madura, menggantikan Misdar Mahfud selaku Ketua DPM Demisioner berasal dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya (FISIB ) 2014-2015.

Dalam sambutannya pada acara pelantikan DPM-KM (Dewan Perwakilan Mahasiswa- Keluarga Mahasiswa) pada hari jum’at (15/05), H. Muh. Syarif, M.S. selaku Rektor Universitas Trunojoyo berpesan agar 54 Anggota DPM yang sudah dilantik ini mampu mengemban amanah yang telah diberikan dan bisa menjadikan Universitas lebih baik. Selain itu, ucapan terima kasih juga disampaikan kepada DPM demisioner yang telah mengabdi selama satu tahun kemarin. Pungkasnya.

Mantan Pembantu Rektor III ini juga menyampaikan bahwa UTM akan melakukan 5 program percepatan untuk mengembangkan kualitas Universitas di masa depan. Diantaranya yang pertama program percepatan kelembagaan. Kedua, program percepatan sumber daya, ketiga, program percepatan riset. keempat, program percepatan inovasi dan yang kelima program percepatan pembelajaran dan kemahasiswaan. Muh.Syarif menambahkan bahwa UTM akan menjadi icon dari budaya Madura dengan menjadi tempat pembelajaran budaya Madura dan menjadi tempat pertama yang akan dikunjungi saat akan mempelajari sejarah Madura.

“Dalam waktu dekat DPM akan membenahi AD/ART yang lama dan juga akan mengadakan program legislasi dan teknik persidangan untuk anggota DPM”. Ungkap Hobairi memaparkan salah satu program DPM kedepan. Mahasiswa kelahiran Sampang ini juga akan mewujudkan visi untuk menjadikan DPM sebuah instansi yang intelegen, independen, aspiratif dan inovatif dengan misi bertaqwa kepada Allah dan menjalankan visi yang telah disebutkan.

Adapun harapan untuk anggota DPM adalah memiliki solideritas tinggi dan menjadikan DPM dinamis dari 2014 menjadi era pergantian 2015. Papar mantan mentri pendidikan BEM Fakultas Hukum tersebut.

Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Graha Utama lantai 10 ini dimulai pada jam 15.00 WIB. Yang dihadiri oleh semua perwakilan dari setiap lembaga-lembaga kemahasiswaan, serta di hadiri pula oleh Wakil-wakil Dekan bidang Kemahasiswaan di setiap fakultas. (a’yun)

 

Share this post

Add comment


Security code
Refresh