CategoriesHeadlines Informasi

PENGUMUMAN TENTANG PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH BAGI MAHASISWA PIP SMA YANG LOLOS SNPMB UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

PENGUMUMAN

B/6617/UN46/KM.01.00/2024

TENTANG PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH BAGI MAHASISWA PIP SMA YANG LOLOS SNPMB UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

TAHUN 2024

Sehubungan dengan informasi yang diberikan oleh Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) tentang siswa Penerima Beasiswa PIP semasa SMA yang lolos SNPMB (SNBP dan SNBT) tahun 2024 dan belum mendaftar akun KIP Kuliah. Bersama ini kami sampaikan daftar nama Mahasiswa tersebut diatas

terlampir.

Selanjutnya bagi Mahasiswa terlampir mohon segera konfirmasi melalui link https://bit.ly/konfirmPIP24  dan melakukan pendaftaran akun KIP Kuliah pada https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/siswa/pendaftaran/baru paling lambat hari jum’at tanggal 29 November 2024 Jam 16.00 WIB.

Demikian atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Informasi lebih lanjut download disini PENGUMUMAN TENTANG PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH BAGI MAHASISWA PIP SMA YANG LOLOS SNPMB

CategoriesHeadlines Informasi

PENGUMUMAN PENERIMA BEASISWA PRESTASI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN BANGKALAN TAHUN 2024

 

PENGUMUMAN

B/4688 /UN46/KM.01.00/2024

TENTANG PENERIMA BEASISWA PRESTASI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN BANGKALAN TAHUN 2024

Sehubungan dengan adanya Hasil Seleksi Penerima Beasiswa Prestasi Oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan tahun 2024, Bersama ini kami sampaikan daftar nama mahasiswa Penerima Beasiswa tersebut diatas terlampir.

Adapun penerima Beasiswa Prestasi Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan tahun 2024 ditetapkan :

  1. Mahasiswa aktif Universitas Trunojoyo Madura;
  2. Mahasiswa pendaftar Beasiswa Prestasi Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan tahun 2024;
  3. Mahasiswa terdata pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) pada saat ini.

Dan Selanjutnya bagi Mahasiswa Penerima Beasiswa tersebut diatas untuk segera melengkapi berkas KHS yang sudah dilegalisir oleh Fakultas, Surat Pernyataan Mahasiswa dan Fotocopy Buku Tabungan Bank Jatim. Paling lambat kami terima tanggal 26 November 2024 Jam 12.00 WIB di ruang BAKK Pelayanan Universitas Trunojoyo Madura.

NB : bagi yang belum memiliki rekening bank jatim mohon segera membuat terlebih dahulu di bank Jatim terdekat.

Informasi lebih lanjut download disisni PENGUMUMAN DAFTAR NAMA PENERIMA BEASISWA PRESTASI DINAS PENDIDIKAN BANGKALAN 2024 

Surat pernyataan dapat didownload disini SURAT_PERNYATAAN_2024

CategoriesBerita Headlines

Rektor UTM Kembali Kukuhkan 5 Guru Besar dari Fakultas Pertanian dan Fakultas Teknik

Rektor UTM, Dr. Safi’, S.H., M.H., kembali mengukuhkan lima guru besar di lingkungan Universitas Trunojoyo Madura, pada Kamis, 21 November 2024 di Gedung Serba Guna M. Noer.

Dalam pengukuhan tersebut, Rektor UTM mengalungkan gordon guru besar kepada dosen yang telah sukses mencapai gelar tertinggi di dunia akademik. Prosesi pengukuhan guru besar Fakultas Pertanian dan Fakultas Teknik UTM berjalan khidmat.

Kegiatan ini dihadiri Rektor UTM, Ketua Senat dan jajaran, Guru Besar dan tamu kehormatan.

Kelima guru besar yang baru saja dikukuhkan tersebut berasal dari dua Fakultas, yaitu Fakultas Pertanian dan Fakultas Teknik UTM.

Kelima guru besar yang dikukuhkan, yaitu Prof. Dr. Zainul Hidayah, S.Pi., M.App.Sc., Prof. Dr. Aeri Rachmad, ST., MT., Prof. Dr. Achmad Amzeri, S.P., M.P, dan Prof. Dr. Ir. Hj. Siti Fatimah, M.Si. dan Prof. Dr. Rima Triwahyuningrum, ST., MT.

Kelima dosen tersebut telah mencapai prestasi tertinggi di dunia pendidikan dengan raihan gelar sebagai guru besar.

Dr. Safi’, S.H. MH., Rektor Universitas Trunojoyo Madura (UTM) berharap kepada guru besar yang telah dikukuhkan agar terus berkontribusi meningkatkan kualitas pendidikan dan kemanfaatan masyarakat.

” Saya ucapkan selamat atas capaian gelar akademik tertingginya sesuai dengan disiplin ilmunya masing-masing,” ungkapnya.

Safi’ menambahkan, harapannya agar pencapaian yang diraih bisa memberikan keberkahan dan kemanfaatan.

” Pengukuhan guru besar hari ini. Juga ikut melengkapi guru besar yang dimiliki UTM.

Menurutnya, UTM awalnya hanya memiliki 18 guru besar. Saat ini, terdapat 23 guru besar. Ini persis dengan usia UTM yang sudah menginjak 23 tahun.

” Saya juga menyarankan agar para dosen muda agar juga segera mengambil doktor. Kalau bisa ke luar negeri,” Ucapnya.

Rektor juga berharap dengan tambahan guru besar ini UTM siap bersaing di kancah internasional. “Kita patut bersyukur dengan 23 guru besar yang kita miliki dapat memperkuat performance kita (UTM ) bertransformasi menuju daya saing di tingkat ASEAN sesuai dengan milestone di Tahun 2022 – 2026, Serta mengukuhkan berdaya saing dan unggul di tingkat ASEAN di Tahun 2026 – 2030” Pungkasnya.

CategoriesHeadlines Informasi

JADWAL WISUDA XXXVII TAHUN 2024 UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA`

PENGUMUMAN
Nomor : B/6343/UN46/WA.00/2024
JADWAL WISUDA XXXVII TAHUN 2024
UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

Sehubungan dengan pelaksanaan Wisuda XXXVII Tahun 2024, maka dengan ini diumumkan kepada Seluruh Lulusan Semester Genap 2023/2024 Gelombang II dan Gasal 2024/2025 Gelombang I, sebagai berikut:

1. PAKET TOGA WISUDA
Berkenaan dengan Paket Toga Wisuda:
1. Paket Toga untuk wisuda, TIDAK menjadi hak milik peserta wisuda lulusan Program, Diploma III (D3) dan Sarjana (S1).
2. Paket Toga yang nanti akan dikenakan oleh peserta wisuda lulusan Program Diploma III (D3) dan Sarjana (S1), sifatnya adalah PINJAMAN yang HARUS dikembalikan, serta menjadi salah satu persyaratan pengambilan ijazah.
3. Ketentuan pada poin 2 diatas, tidak berlaku untuk peserta wisuda lulusan program Magister (S2).

2. PELAKSANAAN GLADI :
Pelaksanaan Gladi dan pembagian undangan untuk orang tua wisudawan di Gedung Pertemuan R.P.Mohammad Noer Universitas Trunojoyo Madura, dengan jadwal sebagai berikut:

Informasi lebih lanjut download disini PENGUMUMAN WISUDA GENAP 2024

CategoriesHeadlines Informasi

Pengumuman Beasiswa Prestasi Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan Tahun 2024.

Sehubungan dengan adanya Pemberian Beasiswa Prestasi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan Tahun 2024. Bersama ini kami mohon kerjasamanya untuk disampaikan kepada seluruh Mahasiswa Putra Putri Bangkalan masing – masing Fakultas agar melakukan pendaftaran pada link berikut https://s.id/Beasiswakabupatenbkl paling lambat hari sabtu tanggal 23 November 2024 Jam 16.00 WIB. Jumlah kuota yang diberikan sebanyak 60 Mahasiswa dan Seleksi Administasi bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan. Adapun Persyaratan terlampir.

Informasi lebih lanjut bisa di download disini Beasiswa Prestasi Dinas Pendidikan Bangkalan

CategoriesHeadlines Informasi

PENGUMUMAN MAHASISWA PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH USULAN MASYARAKAT ANGKATAN 2024

PENGUMUMAN

Nomor B/ 6177 /UN46.1.1/ KM.01.00/2024

PENGUMUMAN MAHASISWA PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH USULAN MASYARAKAT ANGKATAN 2024

 

Sehubungan dengan adanya Mahasiswa Penerima Beasiswa KIP Kuliah Usulan Masyarakat Tahun 2024, Bersama ini kami sampaikan jadwal pengambilan Buku Rekening Mahasiswa Penerima Beasiswa KIP Kuliah Usulan Masyrakat pada tanggal 21 November 2024 di Bank BNI Bangkalan. Dengan membawa persyaratan sebagai berikut :

  1. Formulir Bank BNI yang sudah diisi.
  2. Formulir Bank BNI dapat di ambil di Loket BAK pada hari Rabu tanggal 20 November 2024 dengan membawa surat pernyataan KIP Kuliah.
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP) Asli dan Fotocopy sebanyak 2 lembar (bagi yang belum memiliki KTP Wajib membawa KTP Sementara dan Kartu Keluarga).
  4. Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) Sementara sebanyak 2 Lembar.

 

Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima kasih.

Informasi lebih lanjut download disini PENGUMUMAN MAHASISWA PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH USULAN MASYARAKAT ANGKATAN 2024

Surat pernyataan download disini Kontrak Mahasiswa Penerima Bantuan Biaya Pendidikan KIP Kuliah Tahun-2024

CategoriesBerita Headlines

Rektor UTM Terima Surat Rekomendasi Ijin Operasional Klinik Pratama UTM

Rektor UTM, Dr. Safi’, S.H, M.H, menyambut hangat kedatangan Tim verifikasi lapangan perijinan klinik pratama Universitas Trunojoyo Madura, pada 15 November 2024 di Graha Utama Rektorat Terpadu UTM lantai 5.

Kegiatan ini dihadiri Rektorium, Jajaran Pengurus klinik Pratama UTM, Kepala Dinas Kesehatan Hj. Nur Hotibah, S.ST., Bd., M. Mkes. dan Tim serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Moh Yudistira Surya Ningrat , S.E., M.M.

Rektor UTM, Dr. Safi’, S.H., M.H., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kedatangan Tim Visitasi Ijin Operasional Klinik UTM.

“Keberadaan klinik UTM. Semoga memberikan manfaat seperti yang disampaikan tadi. khususnya untuk civitas akademika UTM dan masyarakat Bangkalan,” ungkap Safi’.

Safi’ menambahkan, jika Dinkes Bangkalan juga tertarik untuk berkolaborasi dan mensupport kegiatan-kegiatan terutama bidang kesehatan.

” Kami, berharap maksud utama mendirikan klinik ini, agar UTM punya peran dalam membantu melaksanakan program pemerintah.
Setidaknya dalam pelaksanaan kesehatan masyarakat,” tegasnya.

Safi’ berharap bahwa pendirian klinik pratama UTM ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pelayanan medis dasar bagi civitas akademika, dan masyarakat setempat. Pendirian klinik pratama juga merupakan upaya peningkatan kualitas layanan UTM, sebagai Badan Layanan Umum.

Tidak hanya itu, Safi’ juga menyampaikan perkembangan pendirian Fakultas Kedokteran di UTM dan berharap serta dukungan bantuan agar dimudahkan.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Hj. Nur Hotibah, S.ST., Bd., M. Mkes. dalam sambutannya menyampaikan jika klinik pratama UTM sudah layak dan sesuai harapan.

“Terkait klinik pratama. Sudah sesuai dengan apa diharapkan. Dari klinik ini, nantinya bisa naik jenjang menjadi rumah sakit. Sebab, syarat lain bagi UTM mendirikan Fakultas Kedokteran harus ada rumah sakit,” ujarnya.

“Semoga berita acara penandatanganan untuk klinik ini, kami sahkan dan kami tindaklanjuti bisa difungsikan,” pungkasnya.

Kegiatan ini merupakan tahapan utama dalam pendirian klinik pratama UTM. Kegiatan ditutup dengan penyerahan rekomendasi ijin operasional oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bangkalan diterima langsung oleh Rektor UTM.

CategoriesHeadlines Kegiatan

ANGGAKARA: MAHASISWA ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA HIDUPKAN NILAI PERJUANGAN MELALUI FESTIVAL SENI

SURABAYA, 14 November – Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Trunojoyo Madura angkatan 2023 sukses menggelar festival seni bertajuk “ANGGAKARA,” yakni akronim dari “Angkat dan Galang Karya Sebagai Generasi Muda Berdharma.” Acara ini menjadi puncak tugas akhir untuk mata kuliah Desain Komunikasi Visual.

Dengan mengusung tema “Visualisasi Histori Perjuangan melalui Dimensi Karya”,  Festival ini menampilkan berbagai karya unggulan yang mencakup karya Dua Dimensi, Tiga Dimensi serta Empat Dimensi yang menampilkan interpretasi perjuangan dalam berbagai medium visual. Mulai dari lukisan, grafis digital, hingga instalasi seni yang merangkai pesan-pesan heroik dalam bentuk yang modern namun tetap mengakar pada nilai-nilai perjuangan. Melalui karya-karya ini, sekitar 500 pengunjung diajak untuk mengingat kembali sejarah bangsa dan mengapresiasi kontribusi para pahlawan.

Selain pameran seni, ANGGAKARA juga menghadirkan beragam penampilan seni pertunjukan yang menambah kekayaan budaya dalam acara ini. Sebuah konsep baru dalam suatu acara, Seperti pentas tari tradisional, monolog, puisi, vocal duet, dan drama teatrikal khususnya sendratasik (seni, drama, tari, dan musik) yang dirangkai dalam satu panggung untuk menggugah emosi dan semangat perjuangan dalam balutan seni yang kreatif. Setiap penampilan dirangkai secara khusus agar dapat memberikan pengalaman seni yang mendalam dan inspiratif bagi para penonton.

“Anggakara bukan hanya sekadar festival seni pada umumnya, dengan konsep baru yang kami rencanakan selama beberapa bulan terakhir bersama teman-teman panitia. Kami berharap acara ini dapat menjadi ruang apresiasi bagi masyarakat terhadap bidang seni dalam mengangkat nilai-nilai perjuangan. Kemeriahan dan kesuksesan acara ini tidak terlepas dari kerja keras dan kontribusi para teman-teman panitia meskipun diterpa dengan berbagai tugas, namun kami tetap bertahan dan berhasil pada acara ini, dan tak lupa para pengisi acara yang yang sukses menyajikan penampilan memukau dan menjadi bagian penting dalam memeriahkan acara ini” ungkap Abin selaku ketua pelaksana.

“Kami selaku dosen tentu bangga dan mengapresiasi ide kreatif dari mahasiswa yang juga turut berkontribusi dalam mem-branding Ilmu Komunikasi Trunojoyo. acara positif ini dapat membawa Ilmu Komunikasi Universitas Trunojoyo Madura untuk lebih dikenal eksistensinya diranah yang lebih luas. ya, ini dapat menjadi motivasi yang luar biasa bagi mahasiswa-mahasiswa Trunojoyo lainnya untuk membuat acara-acara yang luar biasa seperti ini diluar lingkungan kampus, Untuk kedepannya, semoga ide para mahasiswa lebih out of the box lagi dan mungkin bisa melakukan kolaborasi dengan pihak perguruan tinggi lain dengan harapan dapat membawa nama baik Universitas Trunojoyo Madura khususnya Ilmu Komunikasi menjadi lebih baik” ungkap Ahmad Cholil, S.Ag., M.Si., Ph.D. selaku Wakil Dekan II FISIB UTM.

CategoriesHeadlines Kegiatan

Pemaparan Tracer Study UTM 2024 Sukses Digelar Hari Ini

Kegiatan Pemaparan Tracer Study UTM 2024 dan Revitalisasi Peran Alumni UTM sukses digelar hari ini di Gedung Cakra Universitas Trunojoyo Madura, pada Kamis, 15 Oktober 2024.

Saat ini, Tracer study perlu dilakukan. Sebab, bisa menjadi alat evaluasi kinerja PT dan sekarang telah dijadikan salah satu syarat kelengkapan akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Tracer study bisa dijadikan sebagai kelengkapan dalam dokumen Evaluasi Diri yang diperlukan dalam pengajuan proposal melalui Kemdikbud.

Dalam kegiatan Tracer study UTM 2024 ini, hadir sebagai narasumber, yaitu Samsuki pengurus Ikatan alumni UTM dan Drs. Maksum, ketua pengurus ikatan alumni UNAIR dan Novi Diana Badrut Taman, Wakil Tim Pusat Karir UTM.

Dalam sambutanya, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Kerjasama, dan Alumni, Surokim, S.Sos. M.Si., menyampaikan arti pentingnya partisipasi peran alumni dalam Pemaparan Tracer Study UTM 2024.

” Kami juga mulai menyusun langkah-langkah strategis sehingga bisa menjadi acuan dan kami juga mulai merumuskan langkah-langka untuk merevitalisasi peran alumni kita,” ungkapnya.

Setidaknya, kata Surokim melanjutkan, bahwa para alumni bisa memberikan kontribusi lebih nyata. Sehingga nantinya bisa ikut mendukung demi kepentingan akreditasi dan capaian target UTM.

“Sehingga, nantinya apa yang kita perjuangkan bisa memperoleh hasil yang maksimal. Bagaimana mengelola alumni dan hal yang maksimal,” tegasnya.

“Terima kasih untuk narasumber yang sudah datang untuk berbagi. Para Alumni yang juga rela untuk hadir demi memberikan hasil maksimal untuk almamater tercinta,” pungkasnya.

Kontak

031-3011146
+62811-3333-0046

Email

humas@trunojoyo.ac.id

Alamat KANTOR

Jl. Raya Telang,PO BOX 02 Kec. Kamal, Bangkalan. Kodepos: 69162 

Official Akun

Copyright © 2023 Universitas Trunojoyo Madura. All Rights Reserved.