Konjen Amerika Serikat Hadir ke UTM, Sosialisasi Beasiswa dan Kenalkan American Corner

  • PDF

 

DSC 9152

 

Bangkalan - Kegiatan sosialisasi beasiswa dan perkenalan American Corner Konsulat Jenderal Amerika Serikat sukses digelar di Universitas Trunojoyo Madura, pada Rabu, (29/2/2024).

 

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Direktur International Relation Office (IRO) UTM, Imron Wakhid Harits, Ph.D. serta Dua Perwakilan Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat Surabaya, Ambar Ricky dan Putuh.

 

Sebelum kegiatan sosialisasi dimulai. Perwakilan dari Konjen Amerika mendapatkan cinderamata berupa Piagam Penghargaan dan sebuah cemeti.

 

Bertempat di Lantai I Gedung Cakra, para mahasiswa tampak antusias hadir ke acara tersebut. Apalagi, Kegiatan dibuka pembawa acara dengan dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

 

Di depan mahasiswa yang hadir, Putuh menjelaskan berbagai jenis beasiswa yang ditawarkan serta mengenai syarat-syarat yang harus dilengkapi.

 

"Kalau kalian tertarik belajar ke luar negeri. Silakan dipersiapakan semua berkas yang dibutuhkan," kata Putuh.

 

Putuh menambahkan beasiswa tersebut bisa diakses asalkan syarat dipenuhi. Beasiswa yang ditawarkan tidak selalu ke Amerika, tapi juga ke negara Asia.

 

"Penuhi dulu syarat-syaratnya, lalu beranikan diri untuk ikut mendaftar," Pungkasnya. Kegiatan tersebut berlanjut dengan sesi tanya jawab dan foto bersama.

Share this post

Add comment


Security code
Refresh